Tajwid surat Al Falaq ayat 1-5 lengkap dengan penjelasannya

Assalaamu’alaikum, Hallo sobat Tahsin.ID pada artikel ini akan diuraikan hukum tajwid surat Al Falaq dari ayat 1-5. Pada artikel sebelumnya sudah dibagikan hukum bacaan surat An Nas.

Dalam surat Al Falaq terdapat beberapa hukum tajwid antara lain: Mad thabi’i, Qolqolah, Alif lam, Ghunnah, Ikhfa dan sebagainya.

Silahkan dibaca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui hukum tajwid surat Al Falaq lebih lengkap lagi.

tajwid surat al-falaq ayat 1-5
tajwid surat al-falaq ayat 1-5

Anda juga bisa mempelajari Hukum Tajwid surat An Nas pada artikel sebelumnya.

Dengan metode tajwid per kata, diharapkan dapat mempermudah bagi siapa saja dalam belajar ilmu tajwid yang langsung diterapkan pada ayat-ayat Al Qur’an.

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Sekarang kita lanjutkan lagi pelajaran tajwid per katanya, kali ini kita bahas QS: Al Falaq ayat 1 s/d 5.

Contoh Mad Thabi’i

قُلْ اَعُوْذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ

قُلْ اَعُوْذُ

Ini disebut mad thobi’i, karena ada huruf wawu  di dhommah panjangnya satu alif atau dua harakat.

Contoh alif lam qomariyah

بِرَبِّ الْ

Ini disebut alif-lam qomariyah, Karena ada alif-lam dan sukun.

فَلَقِ

Ini disebut qolqolah kubro bila berhenti, karena ada huruf qolqolah yang berharakat kemudian diwaqofkan, jadi huruf qolqolahnya disukun karena waqof.

Arti qolqolah

Qolqolah artinya memantul atau pantulan, qolqolah dibagi dua, pertama qolqolah sugro kedua qolqolah kubro. Qolqolah sugro terjadi bila huruf qolqolahnya sukun asli.

Sedangkan qolqolah kubro terjadi bila huruf qolqolahnya sukun karena diwaqofkan (berhenti). Bunyi pantulan qolqolah kubro lebih kuat daripada qolqolah sugro.


Huruf Qolqolah ada 5 dikumpulkan dalam kata:

بَجُ دِ طَقَ

“Baca juga tajwid surat Al Fatihah”

 Tajwid surat Al Falaq Ayat 2

مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ

مِنْ شَرِّ

Ini namanya ikhfa, karena ada nun mati menghadapi huruf  Syin

مَا

Ini disebut mad thobi’i, karena ada huruf alif difatah.

خَلَقَ

Ini disebut qolqolah kubro bila berhenti.

youtube image

Tajwid surat Al falaq Ayat 3

وَ مِنْ شَرِّ غَاسِقٍ اِذَا وَقَبَ

وَ مِنْ شَرِ

Ini namanya ikhfa, karena ada nun mati menghadapi huruf Syin

Ini namanya mad thobi’i, Karen ada alif difatah.

Idzhar halqi

سِقٍ اِ

Ini namanya idzhar halqi, karena ada tanwin menghadapi Alif. Idzhar Halqi masuk ke dalam hukum Nun Mati atau Tanwin.

Idzhar halqi, terjadi apabila nun mati atau tanwin menghadapi huruf  halaq yaitu:

huruf idzhar halqi
huruf idzhar halqi

اِذَا

Ini namanya mad thobi’i, karena ada alif difatah.

وَقَبَ

Ini disebut qolqolah kubro bila berhenti.

“Baca juga tajwid surat Al Ikhlas”

    Tajwid surat Al Falaq Ayat 4

    وَمِنْ شَرِّ النَّفّٰثٰتِ فِى الْعُقَدِ

    وَمِنْ شَ

    Ini namanya ikhfa, karena ada nun mati menghadapi huruf Syin. Membacanya harus disamarkan.   

    شَرِّ النَّ

    Disini ada dua hukum, yaitu alif-lam syamsiyah dan gunnahh.

    Contoh mad asli

    نَفّٰثٰ

    Ini namanya mad ashli / mad thobi’i, karena ada fatah berdiri. Panjangnya adalah 1 alif atau 2 harakat.

    فِى الْعُ

    Ini namanya alif-lam qomariyah, karena ada alif-lam dan sukun.

    Contoh qolqolah 

    عُقَدِ

    Ini namanya qolqolah kubro bila berhenti, karena huruf qolqolahnya sukun karena berhenti.

    “Baca juga tajwid surat Al Lahab”

    Tajwid surat Al Falaq Ayat 5

    وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ اِذَا حَسَدَ

    وَمِنْ شَرِّ

    Ini namanya ikhfa, karena ada nun mati menghadapi huruf Syin.

    حَا

    Ini namanya mad thobi’i, karena ada alif difatah.

    سِدٍ اِ

    Ini namanya idzhar halqi, karena ada tanwin menghadapi huruf Alif

    اِذَا

    Ini namanya mad thobi’i, karena ada alif difatah.

    حَسَدَ

    Ini namanya qolqolah kubro bila berhenti.

    NB: Huruf “Ro” difatah dibaca tafkhim atau tebal.


    Demikianlah hukum tajwid surat Al Falaq lengkap dengan penjelasannya, baca pula hukum tajwid surat Al Fatihah, semoga bermanfaat.

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Adblock Detected

    To Continue Video Access. Please open via Chrome browser