Hukum Tajwid Al Quran surat Al A’raf ayat 19 lengkap beserta alasannya

Assalaamu’alaikum, Hallo Sobat Tahsin.ID pada artikel ini akan diuraikan hukum tajwid surat Al A’raf ayat 19.

Al A’raf artinya Tempat Tertinggi adalah nama surat dalam Kitab Suci Al Quran urutan nomor ke 7 setelah surat Al An’am.

Surat Al A’raf ayat 19 berisi larangan Allah SWT terhadap Nabi Adam AS agar tidak memakan buah yang dilarang-NYA.

Surat Al A’raf terdiri dari 206 ayat, termasuk golongan surat Makkiyah, sebab diturunkan di kota Mekkah.


Alt Text!

Bacaan surat Al A’raf ayat 19 dan artinya

اَعُوْذُ بِاللّٰهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحمٰنِ الرَّحِيْمِ

وَيٰۤاٰدَمُ اسْكُنْ اَنْتَ وَزَوْجُكَ الْجَـنَّةَ فَـكُلَا مِنْ حَيْثُ شِئْتُمَا وَلَا تَقْرَبَا هٰذِهِ الشَّجَرَةَ فَتَكُوْنَا مِنَ الظّٰلِمِيْنَ

wa yaaa aadamuskun angta wa zaujukal-jannata fa kulaa min haisu syi-tumaa wa laa taqrobaa haazihisy-syajarota fa takuunaa minazh-zhoolimiin

“Dan (Allah berfirman), “Wahai Adam! Tinggallah engkau bersama istrimu dalam surga dan makanlah apa saja yang kamu berdua sukai. Tetapi janganlah kamu berdua dekati pohon yang satu ini. (Apabila didekati) kamu berdua termasuk orang-orang yang zalim.” (QS. Al-A’raf 7: Ayat 19).

Tajwid surat Al A’raf ayat 19

“Pengertian Mad Badal”

Mad badal

وَيٰۤاٰدَمُ اسْكُنْ اَنْتَ

Tajwid pada kalimat diatas adalah:

  1. Mad jaiz munfashil, sebab mad ashli (mad thabi’i), yaitu Fathah berdiri menghadapi huruf hamzah pada lain kata. Panjang mad jaiz munfashil antara 2-5 harakat.
  2. Mad badal, sebab berkumpulnya huruf Hamzah dengan huruf mad dalam satu kata (Alif fathah berdiri), panjang mad badal yaitu 1 alif (dua harakat).
  3. Idzhar halqi, sebab nun mati menghadapi huruf Hamzah.
  4. Ikhfa Aqrab (dekat), sebab nun mati menghadapi huruf Ta, cara membaca ikhfa aqrab adalah suara Nun mati atau tanwin mendekati bunyi “N”. Kemudian suara ditahan dua ketukan agar tidak tertukar dengan Idzhar.

Haraf lin

وَزَوْجُكَ

Tajwid pada kata diatas adalah Huruf lin (haraf lin), sebab huruf Wawu mati setelah fathah.

“Hukum Alif Lam”

Alif lam qomariyah & Ghunnah

الْجَـنَّةَ

Tajwid pada kata diatas adalah:

  1. Alif lam qomariyah, sebab alif lam menghadapi huruf Jim, tandanya ada sukun.
  2. Ghunnah, sebab huruf Nun ditasydid. Cara membaca ghunnah yaitu huruf nun dibaca dengung ditahan antara 2-3 harakat.

Mad thabi’i

فَـكُلَا

Tajwid pada kata diatas adalah Mad thabi’i (mad ashli), sebab huruf alif mati setelah fathah. Panjang mad thabi’i yaitu 1 alif (dua harakat).

Idzhar halqi

مِنْ حَيْثُ شِئْتُمَا

Tajwid pada kata diatas adalah:

  1. Idzhar halqi, sebab nun mati menghadapi huruf Ha.
  2. Huruf lin (haraf lin), sebab huruf Ya mati setelah fathah.
  3. Mad thabi’i (mad ashli), sebab huruf alif mati setelah fathah.

“Hukum Qolqolah”

Qolqolah sughra

وَلَا تَقْرَبَا

Tajwid pada kata diatas adalah:

  1. Mad thabi’i (mad ashli), sebab huruf alif mati setelah fathah.
  2. Qolqolah sughra, sebab huruf qolqolah yaitu Qaf sukun asli.

Alif lam syamsiyah

هٰذِهِ الشَّجَرَةَ

Tajwid pada kata diatas adalah:

  1. Mad ashli (mad thabi’i), sebab fathah berdiri diatas huruf HA.
  2. Alif lam syamsiyah, sebab alif lam menghadapi huruf Syin, tandanya ada tasydid. Cara membaca alif lam syamsiyah yaitu huruf lam diidghamkan (dimasukkan) kedalam huruf yang ada didepannya, jadi bunyi huruf lam tidak tampak.
  3. Huruf Ra dibaca tafkhim (tebal), sebab berharakat fathah.

“Pengertian Mad Asli”

Mad asli

فَتَكُوْنَا

Tajwid pada kata diatas adalah Mad thabi’i (mad ashli), sebab huruf wawu mati setelah dlommah dan alif mati setelah fathah.

Mad ‘aridl lissukun

مِنَ الظّٰلِمِيْنَ

Tajwid pada kata diatas adalah:

  1. Alif lam syamsiyah, sebab alif lam menghadapi huruf Zho, tandanya ada tasydid.
  2. Mad ashli (mad thabi’i), sebab fathah berdiri diatas huruf Zho.
  3. Mad ‘aridl lissukun (bila dibaca waqaf), sebab mad thabi’i (Ya mati setelah kasrah) menghadapi huruf hidup lalu dibaca waqaf. Panjang mad ‘aridl lissukun adalah 2, 4 atau 6 harakat.

Demikianlah uraian hukum tajwid surat Al A’raf ayat 19 semoga bermanfaat.

youtube image

Leave a Comment